5 Gerakan Olahraga Ini Ampuh Mengecilkan Perut Buncit
时间:2025-05-24 20:10:55 出处:知识阅读(143)
Daftar Isi
- Gerakan olahraga mengecilkan perut
- 1. Burpee
- 2. Plank
- 3. Mountain climber
- 4. Sit up
- 5. Crunch
Olahraga jadi salah satu cara untuk mengecilkan perut buncit. Apa saja gerakan olahraga yang bisa dilakukan?
Perut buncit bukan sekadar mengganggu penampilan. Lebih dari itu, perut buncit juga bisa memicu masalah kesehatan yang lebih kompleks.
Bukan rahasia lagi, perut buncit yang dibiarkan bisa berujung obesitas. Paling parah, kondisi ini bisa memicu masalah diabetes hingga penyakit jantung.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Gerakan olahraga mengecilkan perut
Ada beberapa gerakan olahraga yang bisa dilakukan untuk mengecilkan perut buncit. Berikut di antaranya, merangkum berbagai sumber.
1. Burpee
Burpee adalah gerakan olahraga yang terdiri dari push-updan diikuti oleh lompatan seperti squat jump.
Gerakan ini diklaim dapat mempercepat pembakaran lemak perut. Selain itu, gerakan ini juga dapat membantu membangun otot yang kuat.
Gerakan ini juga dapat memperlancar metabolisme sepanjang hari yang membantu proses penurunan berat badan. Studi menemukan, 10 kali gerakan burpee berulang sama efektifnya dengan meningkatkan metabolisme seperti lari cepat selama 30 detik.
2. Plank
![]() |
Plankdilakukan dengan menahan posisi push-upsambil bertumpu pada lengan bawah.
Gerakan ini melibatkan banyak otot serta efektif untuk mengecilkan perut buncit. Rutin melakukan plankjuga bermanfaat memperbaiki postur tubuh.
3. Mountain climber
Mountain climbermerupakan variasi dari gerakan plank. Masih dalam posisi plank, lalu tarik dan angkat salah satu kaki ke depan hingga mendekati perut. Lakukan bergantian pada kaki kanan dan kiri.
Gerakan ini sempurna untuk membuat perut bagian bawah merata. Gerakan ini bahkan disebut-sebut memiliki efek yang sama dengan latihan kardio.
Selain itu, gerakan ini juga melatih otot paha dan bokong pada saat bersamaan.
Mulai lakukan mountain climberselama 10-15 menit untuk mengawali. Tingkatkan intensitasnya secara bertahap di kemudian hari.
Lihat Juga :![]() |
4. Sit up
Sit upadalah salah satu gerakan olahraga paling umum. Gerakan ini berfokus pada perut dan melibatkan lebih banyak otot di bagian inti.
Selain itu, gerakan ini juga mudah dilakukan di mana pun.
5. Crunch
Gerakan ini pada dasarnya menyerupai sit-up. Hanya ini, gerakan ini fokus pada mengangkat tubuh bagian atas saja seperti kepala dan bahu.
Untuk bisa menghasilkan perut yang rata, lakukan crunch dengan rutin. Lakukan 3 set dengan masing-masing 10-12 pengulangan.
Gerakan olahraga untuk mengecilkan perut buncit di atas akan bermanfaat maksimal jika dibarengi dengan gaya hidup sehat lainnya.
上一篇: Polwan Mojokerto Diduga Bakar Suaminya yang Sama
下一篇: Jelang Keberangkatan ke IKN, Ini Harapan Pelatih Paskibraka Pusat 2024
猜你喜欢
- Pemilik Sah Lahan Flyover: Pak Anies, Segera Patuhi Putusan MA!
- 5 Jenis Olahraga Terbaik buat Kamu yang Mau Memulai Gaya Hidup Sehat
- Tak Profesional Tangani Kasus Brigadir J, Kapolri Copot dan Mutasi 24 Personel ke Yanma
- Kisah Turis Tertipu Pemandangan Pantai Jendela Hotel, Ternyata Poster
- Pelaku Penabrak Pengendara GrabWheels Akhirnya Ditahan
- KPK: Syahrul Yasin Limpo Cs Nikmati Aliran Uang Rp 13.9 Miliar Hasil Setoran Pegawai di Kementan
- Titik Balik Bripka Ricky Rizal Melawan Skenario Ferdy Sambo, Keluarga Menangis Memintanya Jujur
- Pemeriksaan Ketua KPK Dijadwalkan Ditkrimsus PMJ
- #BeaCukaiTerbaik Jadi Trending Topik di X, Drone Emprit: Netizen Sebut Pekerjaan Buzzer